RAPAT KERJA HMPS-P 2025 KABINET TARKA BHASAKARA







PRESS RELEASE RAPAT KERJA HMPS-P 2025
|| Kabinet TARKA BHASKARA

Himpunan Mahasiswa Program Studi Peternakan (HMPS-P) Fakultas Peternakan Universitas Mataram telah sukses menyelenggarakan kegiatan Rapat Kerja (RAKER) HMPS-P 2025 Kabinet TARKA BHASKARA pada Sabtu, 22 Maret 2025 bertempat di Gedung A Lantai 3, Ruang ATA 3.1, Fakultas Peternakan Universitas Mataram.

Kegiatan Rapat Kerja ini merupakan agenda penting dalam rangka menyusun, merancang, serta menetapkan program kerja yang akan dilaksanakan oleh HMPS-P sepanjang periode kepengurusan tahun 2025. Dengan mengusung semangat TARKA BHASKARA, RAKER 2025 menjadi wadah strategis bagi pengurus untuk menyamakan visi, memperkuat koordinasi, serta memastikan setiap program dapat terlaksana secara terarah, efektif, dan bermanfaat bagi mahasiswa maupun lingkungan sekitar.

Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan III Fakultas Peternakan Universitas Mataram, Dr. Moh. Taqiuddin, S.Pt., M.Si. Turut hadir dalam kegiatan ini Dewan Penasehat Organisasi (DPO), para Alumni, serta anggota dan pengurus HMPS-P. Dalam sambutannya, Dr. Moh. Taqiuddin menyampaikan bahwa Rapat Kerja bukan hanya forum administratif, tetapi juga ruang pembelajaran organisasi yang dapat meningkatkan profesionalitas, tanggung jawab, dan kreativitas mahasiswa.

Melalui forum RAKER ini, setiap Departemen HMPS-P mempresentasikan program kerjanya untuk kemudian dibahas, dievaluasi, serta disepakati bersama. Harapannya, seluruh program kerja yang telah ditetapkan dapat menjadi langkah nyata HMPS-P 2025 Kabinet TARKA BHASKARA dalam mewujudkan himpunan yang solid, progresif, dan berdampak positif bagi mahasiswa Program Studi Peternakan.

Dengan terlaksananya Rapat Kerja ini, HMPS-P berkomitmen untuk terus berkontribusi aktif dalam mengembangkan potensi mahasiswa, memperkuat solidaritas, serta mendukung pengembangan keilmuan di bidang peternakan.


Media HMPS-P 2025
Kabinet TARKA BHASKARA.




Comments

Popular Posts